7 Icons (Foto: Egie/Okezone)
Padahal, A.Tee, PJ, Natly, Linzy, Mezty, GC, dan T-Sha sudah menutup job di Indonesia sejak Juni demi bisa fokus latihan menjelang penampilan di acara yang dihelat di Olympic Park, Seoul.
Adalah promotor Red Cap yang menurut pihak 7 Icons tidak memberikan kabar mengenai tidak dihadirkannya girlband ini di ASF.
"Tentu kita kecewa, kita bingung mau jawab apa, kita mau menanyakan Red Cap kenapa kita tidak diberangkatkan," ujar PJ saat jumpa pers di Keci Music, Jalan Bangka, Jakarta Selatan, Kamis (17/10/2013).
Para gadis ini juga sudah girang bukan main saat ditawarkan tampil di ASF, karena menjadi satu-satunya wakil dari Indonesia. Walau batal tampil dengan menanggung malu, mereka tetap bersemangat menggapai mimpi bisa kembali tampil di luar negeri.
"Kapok enggak, cuma sedih dan kecewa, kita sudah semangat, persiapkan semua sampai enggak ada kabar, kalau ada kesempatan lagi kita tetap mau," kata pemilik nama lengkap Putri Ajeng Intan Novita Sari itu.
Rencananya, 7 Icons akan tampil satu panggung dengan 2PM, EXO, Girls Day, ZE:A, Block B, Crayon Pop, Dynamic Duo, dan No Brain. Perwakilan dari luar Korsel, ada M.Y.M.P (Filipina), Aoyama Thelma (Jepang), dan G.E.M (Hong Kong).
ASF sendiri dihelat dengan tujuan utama memperlihatkan kegiatan yang mendukung pertukaran budaya melalui musik-musik populer.