Sibuk Urusi Nikah, Ryan Delon Lupa Ulang Tahun

Sibuk Urusi Nikah, Ryan Delon Lupa Ulang Tahun
Tabloidworlds.tk - Sibuk mempersiapkan hari pernikahannya dengan Sharena Gunawan, Ryan Delon lupa kalau tengah berulang tahun. Sang istri yang tiba-tiba mengingatkan. "Kemarin gue lagi istirahat, tiba-tiba dia (Sharena) telepon dan ucapkan happy birthday. Gue yang oh, gue ulang tahun ya. Sempat lupa karena sibuk mikirin ini (nikah)," ungkap Ryan di Kawasan Pondok Indah Jakarta Selatan, Jumat (13/12) malam.
Bukan tanpa sengaja Ryan memilih tanggal pernikahan tepat di hari ulang tahunnya. Semua terjadi secara spontan saat ayah Sharena menanyakan kapan Ryan akan menikahi putrinya.

"Gue melamar Sharena bulan Agustus. Papa Sharena tanya, 'oh, mau nikahnya kapan? Kita langsung yang 'kapan yah?' Tiba-tiba saja jawab 13 Desember," papar Ryan.
Hal senada juga dikatakan Sharena. Tidak ada niatan khusus tanggal 13 Desember dipilih sebagai hari bahagia mereka. "Kita random banget, spontan saja," tandasnya.
Lebih baru Lebih lama