Noah (Inews) |
VONVOND INDONESIA - Muhammad Kautsar atau Uki hengkang dari grup band NOAH mengikuti Reza mantan basis NOAH. Mereka pergi meninggalkan Ariel dan NOAH karena memutuskan untuk hijrah, menjadi lebih religius.
Muncul kabar, Ariel sang vokalis juga bakal hijrah menyusul Reza dan Uki, dan juga meninggalkan NOAH. Saat ditanya soal tersebut, Ariel enggan membahas.
"Wah saya nggak mau ke arah sana (bahas itu)," ujar Ariel NOAH tersenyum di acara Media Gathering Keterkaitan Keterikatan, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Rabu (14/8).
Pemilik nama lengkap Nazriel Irham itu menegaskan, sampai sekarang masih bersemangat untuk berkarya dan berharap gairahnya di industri musik tidak pudar karena kejenuhan.
"Sejauh ini sih mudah-mudahan kita, itu tadi kayak pertanyaan yang tadi, di dalam pekerjaan itu pasti ada titik jenuh atau segala macam. Kita sih berharap mudah-mudahan kita nggak," terang Ariel NOAH.
"Mudah-mudahan kita masih tetep bisa jaga gairah kita membuat karya musik yang bagus. Selama itu masih ada di kita mudah-mudahan kita masih tetap berkarya," pungkas Ariel NOAH.
Artis Terkait :