Jodoh nggak ke mana, 5 seleb ini menikah dengan teman masa kecil

Sumber (brilio.net)

VONVOND INDONESIA - Jodoh memang menjadi rahasia Tuhan yang kehadirannya tak pernah bisa ditebak. Sempat berlabuh ke beberapa hati, siapa sangka kalau ternyata jodoh yang selama ini kamu cari datang dari orang-orang yang nggak jauh dari kehidupanmu. Ada juga beberapa kisah orang yang menikah dengan teman masa kecilnya.
Cerita yang sama juga pernah dialami deretan selebriti ini nih. Setelah melewati perjalanan cinta dengan beberapa nama yang pernah menghiasi hatinya, mereka akhirnya justru melabuhkan hatinya kepada teman masa kecilnya. Perjalanan cinta para seleb dengan teman masa kecilnya kini bahagia dalam ikatan pernikahan.
Berawal dari teman bermain, para seleb ini juga nggak menyangka kalau orang yang mereka tunggu ternyata datang dari masa lalunya. Ada yang memang sudah dekat sejak kecil, ada juga yang sudah berpisah lama hingga kemudian kembali bertemu dan menjalin asmara.
Siapa saja mereka? Yuk, langsung simak lima seleb Indonesia yang menikah teman masa kecilnya, seperti dirangkum brilio.net dari berbagai sumber, Senin (5/8).
1. Olla Ramlan.
Hasil gambar untuk olla ramlan dan aufar
foto: Instagram/@ollaramlanaufar

Bercerai dengan Alex Tian, Olla Ramlan resmi melepas status jandanya dengan dipersunting Aufar Hutapea yang usianya enam tahun lebih muda darinya pada Desember 2012 lalu. Sebelum menikah, Olla dan Aufar ternyata sudah saling mengenal dari kecil lho. Kedua keluarga yang sudah saling mengenal terlebih dahulu membuat Olla dan Aufar sudah berteman dari kecil.
"Aufar sama akun kenal dari lama, terus pernah pisah (nggak ketemuan) akhirnya dipersatukan, kayak begini sekarang," kata Olla Ramlan saat pertama kali memperkenalkan Aufar Hutapean di hadapan media seperti dikutip dari kapanlagi.com.

2. Ayudia Bing Slamet.
Hasil gambar untuk ayudia bing slamet dan ditto
Ayudia & Ditto (Instagram)

Perjalanan cinta Ayudia Bing Slamet hingga akhirnya menikah dengan Dito Percussion memang sudah jadi rahasia umum. Seperti diketahui, sebelum menikah Dito dan Ayudia sudah menjalin persahabatan sejak duduk di bangku Sekolah Menengah Pertama (SMP).
Walaupun bersahabat sejak lama, namun kisah cinta mereka baru dimulai setelah keduanya dewasa. Sudah saling mengenal sejak lama, Ayudia dan Dito pun tak ragu untuk memutuskan menikah pada 2015 lalu setelah empat bulan pacaran. Perjalanan cinta tersebut pun diabadikan Ayudia Bing Slamet dan Dito dalam sebuah buku berjudul 'Teman Tapi Menikah'.

3. Tyas Mirasih.
Hasil gambar untuk tyas mirasih dan suami
Tyas Mirasih & Raiden Soedjono (Instagram)

Setelah melawati kisah cinta dengan beberapa nama pria, Tyas Mirasih akhirnya melabuhkan hatinya kepada sosok Raiden Soedjono pada 8 Juli 2017. Tyas dan Raiden ternyata sudah saling mengenal sejak duduk di bangku SMP.
"Teman lama sih. Raiden ini teman aku dari SMP. Bukan teman sekolah, tapi teman sepermainan lah. Jadi kita kenal cukup lama lah," ungkap Tyas Mirasih dilansir dari kapanlagi.com.
Setelah lulus, keduanya sempat lama tak bertemu hingga akhirnya dipertemukan kembali pada sebuah event pada 2008. Sejak saat itu, hubungan Tyas dan Raiden pun membaik dan memutuskan berpacaran pada 2015 hingga akhirnya menikah.

4. Maia Estianty.
Hasil gambar untuk maia estianty dan irwan mussry
Maia Estianty & Irwan Mussry (Instagram)

Setelah bertahun-tahun menyandang status janda, Maia Estianty akhirnya melepas kesendiriannya dengan dipersunting Irwan Mussry pada Oktober 2018 lalu. Tak banyak yang tahu, kalau keduanya sudah saling mengenal saat Maia masih duduk di bangku SMP. Perkenalan mereka bermula lantaran Maia berteman dengan adik Irwan Mussry.
Melalui akun Instagram pribadinya, Maia mengungkapkan jika dulu ia sering bermain ke rumah Irwan untuk main piano dan melihat koleksi musik DJ di rumahnya. Saat itu juga, Maia juga sudah mengenal dekat dengan almarhumah ibu mertuanya.

5. Tania Nadira.
Hasil gambar untuk tania nadira dan suami
Tania Nadira & Abdullah Alwi (Instagram)

Tania Nadira baru saja diliputi kebahagiaan setelah resmi menikah dengan sang pujaan hati, Abdulla Alwi, lewat berbagai prosesi pernikahan yang berlangsung meriah dan mewah. Keduanya memutuskan menikah setelah menjalin asmara selama dua tahun lamanya.
Sama-sama lahir dari keluarga keturunan Arab, siapa sangka Tania dan Abdulla Alwi ternyata sudah saling mengenal dari kecil. Namun kisah cinta mereka baru tumbuh setelah dewasa, dan setelah Tania sempat melabuhkan hatinya pada Tommy Kurniawan.
"Kita kenal udah lama banget. Dari aku masih kecil kita udah saling tahu, karena keluarga dia dan keluarga aku berteman. Tapi dekatnya baru," kata Tania Nadira dikutip dari kapanlagi.com.




    Lebih baru Lebih lama