Rich Brian Diam-Diam Syuting Film Selama di Indonesia

Rich Brian ( Instagram/88rising ) 

VONVOND INDONESIA - Menemani album barunya yang berjudul The Sailor, Rich Brian merilis film pendek berdurasi 15 menit. Film yang juga berjudul The Sailor ini, disutradarai oleh Sing J. Lee, sineas yang juga menggarap videoklip lagu Brian lainnya, "Kids".
Film pendek The Sailor dikerjakan di Jakarta pada Juli lalu saat Rich Brian pulang ke Indonesia. Mamag Studios merupakan nama di balik produksi film ini.

Studio tersebut diketahui pernah mendapat beberapa penghargaan. Bahkan, Mamag Studios sempat bekerjasama dengan Donald Glover, Adidas, Google, Spotify, dan The New York Times.
"Kita tidak bisa memungkiri bahwa sosok seperti Brian diperlukan di dunia musik," ujar Lee dalam keterangan tertulis soal Rich Brian yang diterima Liputan6.com, belum lama ini.

Rumah untuk Banyak Orang

[Bintang] Rich Brian


"Lewat album ini, Brian berhasil menciptakan rumah untuk asal muasal dan mimpinya. Tanpa disadari apa yang dia lakukan juga memberikan rumah untuk banyak orang lain," lanjut Sing J. Lee.
Ketika diajak berkolaborasi dengan Rich Brian dan 88rising, Sing J. Lee bersama Sylvia Zakhary (pendiri Mamag Studios) ingin membuat sesuatu yang berkaitan dengan ide sebuah rumah.
"Kata-kata dari Rich Brian mengingatkan saya juga, seorang imigran, yang mana ide sebuah rumah menurut kami (imigran) dipertanyakan dan diartikan oleh orang lain atau masyarakat," Lee mengenang.
"Tetapi sebuah rumah sebenarnya berada di dalam hati dan pikiran. Rumah akan ada selama ada cinta. Cinta untuk segala macam pengalaman yang menjadikan dirimu seperti hari ini. Itulah puisi dari film pendek ini," tambahnya.

Tekad Semua Anak Muda

Rich Brian


Dalam wawancara dengan Sean Evans dari First We Fest, Rich Brian menjelaskan tema lagu "The Sailor". Intinya adalah tentang Brian dan semua anak muda yang memiliki tekad tinggi dalam menjelajahi wilayah yang belum pernah disinggahi sebelumnya.
"Ini juga sebuah metafora tentang semua imigran yang datang ke Amerika Serikat untuk mendapatkan kehidupan yang lebih baik dan mencari kesempatan seperti yang tengah saya nikmati sekarang ini," terang Brian.
"The Sailor" yang merupakan album kedua Rich Brian dirilis pada Jumat (26/7/2019) oleh 88rising yang didistribusikan secara ekslusif oleh 12Tone. The Sailor pun menuai banyak pujian, salah satunya dari Hypebeast.
"Rich Brian dengan identitas Asia-nya berhasil tumbuh dan berkembang pesat," begitu ulasan dalam artikel tersebut.

Direkam di Amerika dan Indonesia

[Bintang] Rich Brian


Proses rekaman The Sailor dilakukan tahun lalu di New York, Los Angeles, dan Jakarta. Album ini berisi beberapa single yang sudah dirilis terlebih dahulu seperti "Yellow" dan "Kids".
Album yang melibatkan Bekon & The Donuts, 1Mind, Frank Dukes dan Rich Brian sendiri ini, menceritakan kisah Brian yang beranjak dewasa di mata publik.
Berawal dari seorang anak yang nge-rap di internet dan viral, kemudian menjadi ikon Indonesia sekaligus pejuang yang mewakili anak-anak muda Asia di seluruh dunia.



Sumber  : Liputan6.com/showbiz
Editor    : Satyo
Lebih baru Lebih lama