Pengacara kondang Hotman Paris dikenal sering dikelilingi wanita-wanita muda nan cantik. Lewat akun instagram miliknya, ia pun secara terbuka membagikan berbagai momen kebersamaannya dengan para perempuan itu. Walaupun begitu, nyatanya Hotman adalah sosok pria yang romantis yang setia lho KLovers.
Saat menghadirkan Roy Kiyoshi sebagai bintang tamu di acara Hotman Paris Show beberapa waktu lalu, Hotman mendapat kesempatan diterawang oleh Roy.
"Kalau Roy sendiri itu ngelihatnya Hotman Paris itu lo membaca karakternya seperti apa sih? The real karakter dari Hotman Paris seperti apa? Bukan yang di luar yang kita lihat ya, sebenernya Hotman itu orangnya kayak apa?" tanya Melanie Ricardo.
1. Hotman Sosok yang Lembut & Rela Berkorban
Menurut Roy, Hotman sebenarnya adalah sosok yang lembut dan rela berkorban demi orang-orang yang ia sayangi. "Aku ngelihatnya terlihat sangar di luar tapi dia rela memberikan kepalanya sendiri untuk orang yang disayang," tutur Roy.
Lanjutnya, pria berusia 59 tahun itu bahkan dinilai Roy sebagai seseorang yang bahkan bisa melakukan apapun demi membela orang yang selayaknya. "Dia bakal rela mati-matian buat orang yang bener-bener patut dibela, yang dia peduli," katanya.
2. Akui Jadi Petualang Cinta
Mendengar jawaban Roy, Hotman lantas mengakui kalau dirinya adalah seorang petualang cinta. Namun kesetiaan yang ia miliki sejatinya hanya untuk sang istri seorang.
"Saya itu memang petualang cinta. Tapi istri saya cuma satu dan hanya akan satu, tidak akan pernah nambah, walaupun itu lebih cantik dari Syahrini. Dan udah banyak yang lebih cantik dari Syahrini mau sama saya," tegasnya.